Di kota ataupun desa, pedagang keliling atau warung, siapa pun yang menjajakan gorengan, umumnya menyediakan leupeut (lontong) juga.
Leupeut adalah salah satu jajanan yang dibuat dari beras yang dibungkus daun pisang. Kaya akan karbohidrat. Sementara gorengan bisa bermacam-macam : bakwan, tempe goreng, cireng, pisang goreng, dll.
Leupeut dan gorengan kerap disajikan untuk sarapan atau cemilan di sore hari. Sudah seperti dua sejoli, mungkin akan terasa aneh jika melihat gorengan tanpa leupeut.
Agar tetap kaya nutrisi, Anda bisa membuat gorengan sendiri. Tambahkan protein seperti udang atau sayuran hijau seperti bayam dalam adonan bakwan, bisa menambah nilai gizinya.
Yuk tetap sehat meski mengonsumsi gorengan dan leupeut. 😊👍🏻
Tidak ada komentar:
Posting Komentar